ROT

By Afrilia Utami - October 28, 2012


selalu ada alasan untuk menjumpaimu. begitupun ketika kita tengah gencar hadapi macam kegalauan waktu. seakan badan kita tengah keriput, karena di dekatmu aku merasa masa mudaku telah cepat terlewati denganmu.

aku pura-pura menahan tawa, dan berusaha anggun mengucapkan sebuah kata yang mungkin akan merayap di hatimu kemudian. tapi daun yang bergesekan, terdengar jua suaranya. di sebuah padang hijau, kita jadi umpama kupu-kupu yang ingin terbang saling bersama, saling sendiri lagi.

tapi angin sebenarnya tak selalu membuat keonaran dalam wacana badai kali ini. sebenarnya angin tahu, bahasa ajaib yang membuat cemburu-cemburu rela bertanggung adu. ketika sepasang gambar mencerminkan wajah kita sedang melerai keasingan. senyuman lugu, hanya dengan begitu aku menemukan cara untuk menunjukan ada indah di hidupku juga.

akulah yang menemukan bulan april begitu semai, dan beberapa keping mimpi menjuntaikan kilau dari lubuk. dan kemudian april pun berganti dan ia digantikan oleh mei. suatu saat april mati, dan ia akan hidup kembali. oleh keabadian memang di dada yang berjiwa tegar.

kemudian, aku mulai menceritaka kepadamu, tentang sebaris kisah; semakin dia memburu cinta itu semakin jauh pula larinya dan satusatu hanyut dari jangkauannya. Karena itu dalam rasa putus asa dia sendiri berdendang dimabuk kerinduan dalam keheningan total.

mungkin benar yang ia sampaikan padaku. tentangmu yang manusia, tentangku juga yang sama manusia. hidup manusia tidak dan tidak pernah menjadi suatu lukisan selesai hasil satu sapuan kuas yang pasti dari ujung kiri ke kanan dan dari atas ke bawah. dan ini berkat karena kalau sekiranya hidup adalah lukisan yang sudah sejak awalnya maka hidup yang sejak semula adalah hempasan yang tak pernah diingini menjadi laknat dan banyak yang sudah menghabiskan hidupnya sendiri. tetapi hidup lebih menjadi upaya menyapa kuas secara tidak pasti di sana sini, kadang-kadang sebercak cat jatuh di luar kemarau, dan malah lebih sering sapuan yang direncakan dibuat dengan pasti tidak menghasilkan kesan yang dimaksudkan.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments